"Yang mau kudeta itu siapa? Yang punya senjata itu kan TNI. TNI tidak akan berbuat demikian," kata Menhan Purnomo Yusgiantoro usai jumpa pers usai melepas tim aerobatik Indonesia di Halim Perdanakusumah, Jaktim, Jumat (22/3/2013).
Menurut Purnomo, kedaulatan Indonesia harus tetap dijaga. Aksi demo boleh saja, namun jangan sampai berujung anarkis yang merugikan semua pihak.
"Tapi jangan bebas, kemudian sebebas-bebasnya. Saya peringatkan, jangan main-main dengan negara ini, jangan main-main dengan kedaulatan Indonesia," tegasnya.
Isu kudeta berhembus setelah BIN menyatakan bakal ada aksi demo besar 25 Maret mendatang. Tuntutan para pendemo adalah agar presiden SBY turun dari jabatannya.
Sumber : DETIK
Berita Terkait:
2 komentar:
yang ada pendemo dan masyarakat berselisih tegang karena ekonomi di indonesia raya semakin lama semakin bagus dan mantap dan juga,pertahanan keamanan INDONESIA RAYA menjadi raksasa di seluruh dunia,
Yang mau demo tujuan menurunkan Bapak Presiden RI(SBY)tidak lain representatif negara asing,sudah menjadi biasa tidak semua teman senang melihat seorang teman makin sukses.begitu juga dengan NKRI,pertumbuhan ekonomi baik,modernisasi alutsista terus berjalan walau perlahan,pemerintahan yang cukup tegas dan tidak mudah didikte negara adikuasa dan sekutu.pemerintahan yg lembut terhadap rakyatnya sendiri dan tegas,lantang kepada negara asing itu yg didambakan.maju terus pak Menhan..!klau ada mahasiswa yg ingin berdemo silahkan tapi gunakan hati nurani kalian..muliakah tujuan kalian???atau hanya sekedar mencari keuntungan semata??Allah Maha melihat dan tahu apa yg sebenarnya kalian perbuat.
Post a Comment