"Tahun ini masih dalam tahap desain, kemudian 2013 dibuatkan prototype dan 2014 akan diproduksi," ujar Menristek dalam lokakarya Dewan Penerbangan dan Antariksa Nasional di Jakarta, Kamis.
Pesawat yang mempunyai kapasitas 19 penumpang tersebut, akan melayani wilayah pegunungan dan sulit dijangkau.
Pesawat N219 adalah pesawat yang mempunyai dua baling-baling dan hanya membutuhkan landasan 500 meter.
"Angkutan udara memang diperlukan karena cepat, sarana mempersatu bangsa, menjangkau daerah terpencil, dan juga menunjang sektor lain."
Kemristek sudah menyiapkan anggaran sebesar Rp310 miliar yang digunakan untuk pembuatan prototype.
memproduksi pesawat tersebut melibatkan sejumlah lembaga seperti Lapan, PT DI, dan BPPT, katanya. Sementara itu, Kepala Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Bambang S Tejasukamana, mengatakan bahwa pada tahun 2013 akan diproduksi empat pesawat prototype yang digunakan untuk uji terbang dan uji struktur. "Hampir 70 persen bandara di Indonesia mempunyai landasan di bawah 800 meter," ujar Bambang.
Pesawat N219 tersebut, lanjut dia, sudah dipesan oleh sejumlah maskapai penerbangan sebanyak 50 unit. Namun sebelum dijual, kata Bambang, pihaknya akan melakukan sertifikasi terhadap pesawat tersebut.
Bambang mengatakan, pesawat yang dibuat tersebut lebih murah dibandingkan pesawat sejenis yang diproduksi negara lain.
Selain itu, pada tahun 2016 juga menargetkan akan memproduksi N245 dan pada 2017 memproduksi N270, katanya.
Sumber : ANTARA
Berita Terkait:
4 komentar:
Ikut senang membaca sambutan " akan"........yang intinya sudah ada greget walau duitnya cuuuupeeeet. Monggo
pak mentri juga buat pesawat yg bisa mendarat di laut, helikopter V-22 OS Prey dan pesawat ini bermanfaat utk kepulauan serta daerah lautan
Helikopter V-22 OSPREY bukan produk dar Bell Textron, pak? Atau ada produk lain dari pak Menteri yang masih dirahasiakan yang nama produknya Osprey gitu.
Wuuiih hebat, tepik tangan yang gemuruh Sdr2 ternyata ada produk pesawat yang mampu mendarat di laut buatan anak negeri, tapi masih dirahasiakan mengingat kecanggihannya, nanti ada yang niru gimana.?
Terimakasih mas Boleroes11 atas koreksinya, baguslah kalau ada produk yg sdh dikembangkan oleh pak mentri dan maju terus pesawat NKRI.
Post a Comment