Untuk pencarian kapal yang dilaporkan mati mesin sejak 29 Desember 2010 itu, pesawat tersebut bakal menyapu radius 60 mil laut.
Kapten Laut (P) Moh Ramli yang memiloti pesawat tersebut, Senin malam, memastikan hal itu sekaligus mengoreksi jarak lokasi kapal itu dari Kota Padang.
Menurut Ramli, jarak lokasi terombang-ambingnya kapal itu dari Kota Padang diperkirakan sekitar 220 mil laut. "Pencarian akan dilakukan dalam radius 60 nautical mile," kata Ramli.
Kapal penangkap ikan sepanjang 36 kaki asal Sri Lanka itu terombang-ambing di tengah ganasnya Samudra Hindia akibat mesin mati sejak 29 Desember lalu. Posisi terakhir kapal bernama FV Sankara 02 dengan lima awak itu diketahui berada pada titik sekitar 230 mil laut arah barat daya Pulau Siberut, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat, yang dikoreksi menjadi 220 mil laut dari Kota Padang.
Sumber: KOMPAS
Berita Terkait:
0 komentar:
Post a Comment