Ketua Komisi I DPR RI Mahfudz Siddiq di Jakarta, Kamis (8/9) membenarkan jika pihak DPR telah mendengar rencana tersebut, akan tetapi ia juga mengaku sampai saat ini belum ada dokumen resmi tertulis mengenai rencana tersebut yang disampaikan kepada DPR.
"Jadi seharusnya bisa dibahas secara dialogis dengan DPR mengenai rencana tersebut," ujarnya.
Rencana pembelian pesawat tempur F-16 diungkapkan Kepala Dinas Penerangan Angkatan Udara (Kadispenau) Marsekal Pertana Azman Yunus. Selain 30 pesawat F-16, TNI-AU juga mendatangkan pesawat T-50 dan pesawat Super Tucano.
Sumber : Media Indonesia
Berita Terkait:
0 komentar:
Post a Comment