Asisten Operasi Komandan Korps Marinir Kolonel Marinir Edy Setiawan secara resmi menutup Latihan Bersama antara Detasemen Jalamangkara (Denjaka) Korps Marinir TNI-AL dan US Navy Seals di Lapangan tembak “Karno” Brigif-2 Mar, Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (18/2)
Kegiatan latihan bersama (Latma) dengan sandi “SILENT IRON 11-1 TA. 2011” yang dilaksanakan mulai tanggal 31 Januari hingga 18 Februari 2011 tersebut, melibatkan 72 personel Denjaka dan 16 personel US Navy Seals. Latihan yang digelar di kepulauan seribu meliputi beberapa materi latihan beraspek darat, laut dan udara dengan berbagai macam dinamika di tiap-tiap aspeknya.
Latma yang diselenggarakan bertujuan untuk mempererat persahabatan dan memperkokoh hubungan baik antara Korps Marinir TNI-AL dan US Navy Seals, serta secara khusus meningkatkan kemampuan dan profesionalisme personel yang terlibat latihan ini baik taktik maupun teknik penanganan aksi-aksi terorisme.
Dalam amanat Asisten Operasi Komandan Korps Marinir Kolonel Marinir Edy Setiawan, mengatakan bahwa latihan bersama merupakan sesuatu yang membanggakan, dimana latihan bersama antara kedua negara dapat terlaksana dengan aman dan lancar serta seluruh materi yang disusun dapat terlaksana dengan baik, sehingga dengan selesainya latihan ini banyak pengalaman-pengalaman baru yang didapat baik oleh pihak US Navy Seals maupun Denjaka, pengalaman tersebut hendaknya dapat dijadikan sebagai modal dalam menunjang pelaksanaan tugas pokok di satuan masing-masing khususnya dalam rangka counter terrorism, tegasnya.
Di akhir amanatnya, ada beberapa hal yang disampaikan Asops Dankormar, yaitu pertama, Asah terus kemampuan dan ketrampilan kalian sebagai prajurit satuan khusus, kedua, jangan pernah berhenti untuk selalu berlatih dan meningkatkan diri, ketiga, jalin terus komunikasi dan kerjasama antara Denjaka dengan Us Navy Seals.
Berita Terkait:
0 komentar:
Post a Comment