
TEHERAN, KOMPAS.com - Angkatan laut Iran kemarin meluncurkan kapal perusak buatan dalam negeri pertamanya dalam upacara yang dihadiri pemimpin tertinggi dan sekaligus panglima tertinggi Ayatullah Ali Khamanei.
Kapal itu memiliki berat sekitar 14.000 ton diperlengkapi dengan radar modern dan kemampuan perang elektronik. "Jamaran, kapal pemburu untuk banyak misi, dapat membawa 120-140 personel di atasnya dan dipersenjatai dengan bermacam rudal anti-kapal dan permukaan ke udara dengan kecepatan tertinggi mencapai 30 knot dan mempunyai sebuah landasan helikopter," kata media televisi setempat.
"Kapal itu juga diperlengkapi dengan torpedo dan meriam angkatan laut modern."
Televisi negara juga menunjukkan gambar kapal itu dan upacara di mana kapal itu diluncurkan oleh Khamanei yang diapit oleh sejumlah komandan penting militer Iran.
Banyak dari peralatan angkatan laut Iran berasal dari sebelum revolusi Islam 1979 dan buatan AS. Sejak revolusi, Teheran telah membeli sejumlah kapal selam buatan Rusia.
Dalam setahun terakhir angkatan laut Iran telah melakukan sejumlah misi di Teluk Aden dan lepas pantai Somalia tempat mreka bertugas untuk mengawal kapal dagang dan tanker minyak Iran.
Teheran kini sedang memperkaya uranium, yang banyak negara Barat dan Israel khawatirkan merupakan langkah ke arah pembuatan bom atom. Teheran menolak tuduhan itu, dan mengatakan program nuklirnya sepenuhnya damai.
Pada Kamis, badan pengawas atom dunia menyampaikan keprihatinan bahwa Iran mungkin telah berupaya untuk mengembangkan hulu ledak nuklir. Pada Jumat, Iran mengesampingkan keprihatinan itu sebagai "tak berdasar".
Iran mendapat sanksi PBB karena gagal memenuhi resolusi Dewan Keamanan yang minta agar negara itu menghentikan pengayaan. Baik AS maupun Israel tidak mengesampingkan aksi militer jika Iran pada akhirnya tidak memenuhi resolusi itu.
Sumber: KOMPAS
Berita Terkait:
IRAN
- Indonesia Dan China Sepakat Tingkatkan Kegiatan Latihan Militer Kedua Negara
- Iran Rancang Pesawat Tempur Baru
- UAV Milik AS Ditembak Jatuh Di Iran
- Iran Sukses Melakukan Ujicoba 14 Rudal
- Iran Mengklaim Dapat Memproduksi Rudal Jarak Jauh
- PBB : Iran Dan Korut Lakukan Kerjasama Pengembangan Rudal Balistik Nuklir
- Iran Gelar Uji Coba Roket Luar Angkasa
- Iran Akan Produksi Pesawat Tempur Canggih
- Dua Kapal Angkatan Laut Iran Lintasi Terusan Suez
- Israel Siap Sambut Kapal Perang Iran
- Agen Mossad: Jangan Diserang Dulu, Iran Baru Punya Bom Nuklir 2015
- WikiLeaks: Iran Bisa Serang Israel 12 Menit
- Iran 'tembak pesawat pengintai Barat'
- Pengamat : Perang Korea Mempercepat Pembentukan Blok Baru
- Iran Lakukan Tes Radar Dalam Pelatihan Militer
- BENJAMIN NETANYAHU Hanya Aksi Militer Bisa Hentikan Iran
- English News : NATO missile defense shield in Turkey may threat Iran, Russia - experts
- Bolivia-Iran Kerjasama Alutsista
- RI, Kedua Tertinggi Diserang Virus Stuxnet
- RI juga Korban Virus Israel Penyerang Nuklir Iran?
- Iran Siap Kerja Sama Nuklir dengan Indonesia
- Indonesia Dukung Nuklir Iran
- Bila Diserang, Iran Siap Perang Tanpa Batas
- Rusia Larang Pengiriman Rudal S-300 ke Iran
- Iran bayar Taliban US$1.000 per kepala tentara AS
0 komentar:
Post a Comment